Profil Orang Tua Group
OT adalah perusahaan consumer goods yang memproduksi berbagai macam produk kebutuhan sehari-hari. Berawal dari minuman kesehatan tradisional dengan bahan dan proses terstandar berkualitas tinggi, OT telah berkembang semakin modern tanpa meninggalkan nilai-nilai positif dan luhur yang dicetuskan oleh pendiri perusahaan.
1948
OT memulai perjalanannya di Indonesia melalui produk minuman kesehatan tradisional. Saat itu, penerimaan masyarakat terhadap produk ini sangat baik dan semakin meluas. Oleh karena itu, setelah memiliki pabrik pertama di Semarang, OT membangun pabrik keduanya di Jakarta.
1984
Seiring perkembangan kebutuhan konsumen akan produk sehari-hari, OT memutuskan untuk masuk ke bisnis consumer goods dengan berinvestasi pada pembangunan berbagai fasilitas produksi serta unit usaha baru. Pasta dan sikat gigi dengan merek FORMULA menjadi produk pertama yang diproduksi. Satu tahun kemudian, OT membentuk holding company dengan nama ADA, yang merupakan singkatan dari Attention, Direction, and Action. Di bawah bendera ADA, pengembangan usaha, diversifikasi produk, dan peningkatan kapasitas produksi terus menjadi target yang berhasil dijalankan. Di tahun ini pula, OT menunjuk PT. Arta Boga Cemerlang sebagai distributor tunggal yang dipercaya untuk menangani dan menguasai jalur distribusi produk OT di seluruh Indonesia.
OT memulai perjalanannya di Indonesia melalui produk minuman kesehatan tradisional. Saat itu, penerimaan masyarakat terhadap produk ini sangat baik dan semakin meluas. Oleh karena itu, setelah memiliki pabrik pertama di Semarang, OT membangun pabrik keduanya di Jakarta.
1984
Seiring perkembangan kebutuhan konsumen akan produk sehari-hari, OT memutuskan untuk masuk ke bisnis consumer goods dengan berinvestasi pada pembangunan berbagai fasilitas produksi serta unit usaha baru. Pasta dan sikat gigi dengan merek FORMULA menjadi produk pertama yang diproduksi. Satu tahun kemudian, OT membentuk holding company dengan nama ADA, yang merupakan singkatan dari Attention, Direction, and Action. Di bawah bendera ADA, pengembangan usaha, diversifikasi produk, dan peningkatan kapasitas produksi terus menjadi target yang berhasil dijalankan. Di tahun ini pula, OT menunjuk PT. Arta Boga Cemerlang sebagai distributor tunggal yang dipercaya untuk menangani dan menguasai jalur distribusi produk OT di seluruh Indonesia.
1995
Pada tahun ini, ADA berganti nama menjadi ORANG TUA. Merek ORANG TUA yang kaya akan nilai historis ternyata telah mengakar pada masyarakat Indonesia sehingga hal ini menjadi satu keuntungan bagi perusahaan. Setelah berganti nama, bisnis berkembang dengan pesat. Untuk itu, di tahun ini pula ORANG TUA memutuskan untuk melakukan perubahan logo.
Pada tahun ini, ADA berganti nama menjadi ORANG TUA. Merek ORANG TUA yang kaya akan nilai historis ternyata telah mengakar pada masyarakat Indonesia sehingga hal ini menjadi satu keuntungan bagi perusahaan. Setelah berganti nama, bisnis berkembang dengan pesat. Untuk itu, di tahun ini pula ORANG TUA memutuskan untuk melakukan perubahan logo.
2004
Logo ORANG TUA (OT) kembali diperbaharui agar lebih mencerminkan OT sebagai perusahaan consumer goods yang dinamis, penuh semangat, berjiwa muda, dan menjadi kebanggaan bagi karyawannya.
Kini, bisnis OT semakin berkembang dengan penambahan unit usaha dan produk baru,
yaitu : Makanan (wafer, biskuit, cokelat, permen, kacang, dan makanan penutup) Minuman (teh siap minum dan minuman kesehatan) Perawatan Diri (perawatan gigi dan mulut, rambut, dan pisau cukur).
Logo ORANG TUA (OT) kembali diperbaharui agar lebih mencerminkan OT sebagai perusahaan consumer goods yang dinamis, penuh semangat, berjiwa muda, dan menjadi kebanggaan bagi karyawannya.
Kini, bisnis OT semakin berkembang dengan penambahan unit usaha dan produk baru,
yaitu : Makanan (wafer, biskuit, cokelat, permen, kacang, dan makanan penutup) Minuman (teh siap minum dan minuman kesehatan) Perawatan Diri (perawatan gigi dan mulut, rambut, dan pisau cukur).
Beragam produk mulai dari makanan, minuman, hingga produk perawatan diri telah lama menjadi bagian dari kehidupan konsumen Indonesia. Beberapa di antaranya adalah Formula, Tango, Teh Gelas, MintZ, Blaster, Oops, dan Kiranti. Bahkan, karena kualitasnya, produk OT telah hadir di pasar internasional dan dapat dinikmati oleh konsumen mancanegara.
Dengan tetap fokus pada kebutuhan konsumen dan juga terus melakukan inovasi, OT telah meluncurkan produk-produk unggulan sehingga meraih berbagai macam penghargaan melalui lembaga survey yang diakui secara nasional maupun internasional.
Semua prestasi yang telah dicapai ini tentu tidak lepas dari dukungan konsumen, karyawan, serta nilai-nilai yang telah kami yakini sejak awal. Seluruh kepercayaan dan kerja keras dari berbagai pihak telah membentuk OT menjadi perusahaan yang berkomitmen tinggi untuk selalu berusaha menyempurnakan produk dan proses kerja demi memenuhi kebutuhan konsumen.
Dengan tetap fokus pada kebutuhan konsumen dan juga terus melakukan inovasi, OT telah meluncurkan produk-produk unggulan sehingga meraih berbagai macam penghargaan melalui lembaga survey yang diakui secara nasional maupun internasional.
Semua prestasi yang telah dicapai ini tentu tidak lepas dari dukungan konsumen, karyawan, serta nilai-nilai yang telah kami yakini sejak awal. Seluruh kepercayaan dan kerja keras dari berbagai pihak telah membentuk OT menjadi perusahaan yang berkomitmen tinggi untuk selalu berusaha menyempurnakan produk dan proses kerja demi memenuhi kebutuhan konsumen.
Produk Orang Tua Group:
Biskuit / Wafer (Wafer Tango, Tango Waffle, Oops Wafer, Mio, Fullo, Fullo Bitz) Permen (MintZ, Blaster, Kurang Asem, Oops Keju Kunyah, Oops Coklat Kunyah, Capilano’s) Chocolate (Cannon Ball, Olezzo Krezz) Kacang (Kayaking) Minuman Sehat (Balancea, Kiranti) Jelly & RTD (Truzz, Frutz, Teh Gelas, Vita Jelly, Vita Jelly Drink, Vita Pudding) Dairy (VitaCharm, VitaMilk, Susu Rainbow) Minuman Nutrisi (FitActive) Oral Care (Formula Toothbrush, Toothpaste & Mouthwash, ABCdent) Batu Baterai (ABC Alkaline, ABC) Minuman Energi (Kratingdaeng, Torpedo, Red Bull) Minuman Kesehatan (You C1000 Health Drink)
Visi dan Misi yang diusung ialah :
Visi :
Menjadi perusahaan customer goods terdepan yang unggul dalam inovasi, mutu dan nilai
Misi :
Membangun lingkungan kerja bermotivasi tinggi dimana karyawan berjuang dalam membentuk tim berkinerja tinggi. HAI (berlandaskan pada kepercayaan, perdebatan yang sehat komitmen, pertanggungjawaban, dan pencapaian hasil kelompok) yang dapat melampaui keinginan stakeholder.
Tujuan Perusahaan OT :
Menjadi raja makanan dan ritel.
Menjadi raja makanan dan ritel.
Contoh Pemasaran Produk "Wafer Tango"
Melihat perkembangan wafer Tango dari tahun ke tahun, tampaknya wafer Tango mempunyai prospek bisnis yang cerah. Memulai debut pertama pada tahun 1993, wafer Tango tetap menjadi idola masyarakat. Anda mungkin tidak menemukan produk wafer sejenis yang menawarkan rasa renyah di setiap gigitannya.
Dengan rasa yang enak dan manis yang terasa di setiap lapisannya. Harga yang murah, kemasannya juga simpel dan menarik serta dijamin halal membuat para konsumenya susah untuk berpaling ke produk lain yang sejenis.
Dengan pangsa pasar wafer Tanggo kini yang sekitar 40%, kini Tango diproduksi dalam kapasitas penuh, 1.500 ton/bulan. Dan selalu habis. Dengan produksi yang maksimal, perusahaan mendapatkan keuntungan yang maksimal pula. Omset tahunan Group Orang Tua dapat mencapai Rp 6 triliun.
Dengan semakin banyaknya produk yang serupa serta ketatnya persaingan tidak membuat Tango kehilangan akal. Tango semakin giat membuat inovasi pada produknya. Dan terbukti sampai sekarang Tango tetap merajai pasar wafer Indonesia.
a. Strategi Bisnis
Strategi Mempertahankan Pelanggan Sangat sulit bagi suatu produk untuk bertahan dalam siklus hidup lama. Banyak produkyang mampu mengalami lonjakan pertumbuhan pada tahap awal, tapi rata-rata tak bertahan lama. Mereka kesulitan, atau lengah, mempertahankan posisi pasar yangtelah diraih. Dalam hal ini , khususnya Tango telah membuktikan kemampuannya untuk bertahan dipasar Indonesia. Berawal dari sebuah upaya untuk terus melayani kebutuhan konsumen dengan anekaragam produk dan layanan bermutu, mendirikan sebuah Research and Development Center yang sekarang menjadi Research and Innovation Center (R & I Center). Dilengkapi dengan berbagai sarana dan prasarana modern serta sumber daya yang ahli di bidangnya masing-masing, R & I melakukan riset secara berkesinambungan.
Untuk mengembangkan produk-produk yang memiliki nilai tambah dan mempunyai "unique winning product", yang mampu memenuhi kebutuhan dan selera konsumen sesuai dengan tuntutan perkembangan zaman Selain itu, strategi lain yang dilakukan Tango untuk mempertahankan ataupun menarik pelanggan baru adalah:
1) Melakukan komunikasi pemasaran above the line (ATL) atau yang biasa disebut iklansecara genjar di media cetak maupun elektronik.
2) Membuat promo/undian, “Tango Bagi Bonus Milyaran” untuk menarik minat pembeli.3.Melakukan inovasi dan kreasi baik pada permen maupun wafernya. Misalnya padarasa dan desain produknya. Komitmen akan inovasi dan kualitas untuk memuaskan konsumen setianya, telah terbukti dengan penghargaan - penghargaan yang selama ini telah peroleh. Wafer Tango kembali meraih penghargaan ICSA 2008 dan sekaligus masuk ke dalamdaftar “Best of the Best ICSA” dan mendapat predikat “Golden Brand” sebagai merekyang berhasil meraih penghargaan ICSA 7 kali berturut-turut sejak tahun 2002. Hal ini membuktikan kepercayaan dan kesetiaan konsumen bahwa wafer Tango adalah yang terbaik.Selain itu, juga selalu mengutamakan keamanan dan ketenangan hati konsumen. Oleh karena itu dalam proses produksi, selalu memegang standar mutu yang telah ditetapkan oleh BPOM, serta sesuai dengan standar GMP (Good Manufacturing Practices) dan CPOTB (Cara Pembuatan Obat Tradisional yang Baik). Atas komitmen tersebut, telah meraih sertifikat ISO 22000 untuk Food Safety Management serta ISO9001 untuk produk Personal Care
b. Strategi Menghadapi Persaingan
Perkembangan teknologi yang sangat pesat, persaingan ketat dan tuntutan konsumen yang semakin tinggi mengharuskan perusahaan melakukan evaluasi lebih ketat dan kontinu terhadap proses dan mutu produk-produk yang dihasilkan, meningkatkan jaminan mutu (Quality Assurance), dan menghasilkan produk-produk inovatif. Untuk itu, pada tahun 2000 Research & Development diubah menjadi Research & Innovation (R&I). Tujuannya agar sumber daya R&I menjadi lebih kreatif dan inovatif serta dapat mengembangkan produk yang mampu memenuhi keinginan konsumen, memiliki nilai tambah, serta mempunyai 'Unique Winning Point' dibandingkan produk sejenis. Kunci sukses GOT dalam menghadapi persaingan adalah:· Inovatif dengan menghasilkan produk-produk unik.
Sejak awal mereka percaya dengan kekuatan merek dan mengalokasikan dana untuk memperkuat merek.· Fokus pada bisnis consumer goods dan kebutuhan sehari-hari.· Memiliki perusahaan distribusi sendiri yang menjangkau hingga pelosok desa.· Visioner, mampu mengantisipasi kebutuhan konsumen, strategi pesaing, danperubahan pasar. Dengan semakin banyaknya produk yang serupa serta ketatnya persaingan tidak membuat Tango kehilangan akal. Tango semakin giat membuat inovasi pada produknya. Dan terbukti sampai sekarang Tango tetap merajai pasar wafer Indonesia.
TABEL RENCANA OPERASI PERUSAHAAN OT (ORANG TUA)
2016-2020
2016-2020
Tujuan
|
Sasaran
|
Strategi
|
Tahun pelaksanaan
| ||||
1
|
2
|
3
|
4
|
5
| |||
Menjadi raja makanan & ritel.
|
Referensi :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar